Lomba Seni, Pemodelan, Desain, Foto, Film, Video, Artikel, dan Webinar 2021 di UNAND

-Lomba-

 

Hallo kalian semuanya, dalam kesempatan kali ini mimin akan share nih tentang adanya informasi terkait dengan beragam kompetisi maupun perlombaan yang sepenuhnya diselenggarakan oleh Himatika FMIPA UNAND (Universitas Andalas) dalam serangkaian agendanya dengan nama Pekan Seni Bermatematika XVIII.

Temen-temen semuanya, dalam informasi perlombaan ini terdapat beragam jenis lomba ya. Yang diselenggarakan untuk pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum. Adapun agar lebih jelas yuk langsung saja simak ya.

Pekan Seni Bermatematika XVIII di Universitas Andalas

Acara ini sendiri mengangkat tema besar sebagai berikut;

Explore Your Potency and Creativity in New Normal

Adapun Pilihan Lombanya. Antara lain;

  1. Lomba Seni Bermatematika
  2. Lomba Pemodelan Matematika
  3. Lomba Desain Poster Digital
  4. Lomba Photography
  5. Lomba Menulis Artikel
  6. Lomba Instagram Video
  7. Lomba Film Pendek
Syarat dan Ketentuan Ikut dalam Lomba Seni, Pemodelan, Desain, Foto, Film, Video, Artikel, dan Webinar 2021 di UNAND
  1. Peserta yang bisa mendaftar dalam lomba ini terbuka untuk pelajar, masyarakat umum, maupun mahasiswa/i yang berasal dari PTN maupun PTS ya. Tentusaja setiap kategori perlombaan memiliki tingkat perbedaan
  2. Adapun peserta yang bisa mendaftar dalam lomba diharuskan tidak melebihi deadline pendaftaran
  3. Mimin juga sarankan untuk kalian yang ingin mendaftar langsung follow media sosial penyelenggara dengan akun instaramnya @psbhimatika_ua atau klik website penyelenggara dengan klik ini agar lebih jelas ya.
Keterangan lengkap menganai jenis lomba beserta dengan tanggal batas akhirnya, yaitu;

  1. Lomba Seni Bermatematika Untuk Tingkat SMP dan SMA sederajat dengan waktu Pendaftaran dari tanggal 1 Agustus 2021-7 Oktober 2021. Dengan membayar  30.000/peserta
  2. Lomba Pemodelan Matematika tingkat SMA sederajat di Indonesia dengan membayar 75.000/tim. Dan Mahasiswa/i matematika dengan membayar 100.000/tim. Adapun batas pengumpulan berkas tanggal 20 September 2021
  3. Lomba Poster Digital tingkat SMP dan SMA sederajat dengan waktu pendaftaran : 1 Agustus 2021-7 Oktober 2021 (dengan biaya pendaftaran gartis)
  4. Lomba Photography untuk Umum dengan pendaftaran : 1 Agustus 2021-7 Oktober 2021 (Biaya pendaftarannya gratis)
  5. Lomba menulis artikel tingkat SMP dan SMA sederajat dengan Pendaftaran : 1 Agustus 2021-7 Oktober 2021 (biaya pendaftarannya adalah gratis)
  6. Instagram Video tingkat SMP dan SMA sederajat dengan Pendaftaran : 1 Agustus 2021-7 Oktober 2021 (biaya pendaftarannya gratis)
  7. Lomba Film Pendek untuk Umum dengan batas pengumpulan tanggal 6 Oktober 2021 ( biaya pendaftarannya 10.000/tim)
  8. Webinar Nasional : Minggu, 10 Oktober 2021 dengan tema “Inovasi Pembelajaran Matematika Menghadapi Era New Normal” (dengan biaya pendaftaraya adalah gratis)

Hadiah Lomba Seni, Pemodelan, Desain, Foto, Film, Video, Artikel, dan Webinar 2021 di UNAND

Hadiah yang akan diberikan kepada pemenang dalam lomba ini selain mendapatkan sertifikat juara juga mendapatkan uang tunai jutaan rupiah lho ya. Oh iya, bahkan ikutan webinar online juga bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat.

Oleh karena itulah. Tunggu apa lagi ayo, siswa/i SMP dan SMA sederajat beserta Mahasiswa/i se-Indonesia segera daftarkan diri kalian dalam Lomba Seni, Pemodelan, Desain, Foto, Film, Video, Artikel, dan Webinar 2021 di UNAND. Adapun untuk info lebih lanjut, ikuti terus akun kami atau bisa hubungin Contact Person Dewi : +62 821-8544-5450, Orel : +62 852-6484-9408, dan Chusnul : +62 813-6431-6291

Kompetisi 2024

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lomba Seni, Pemodelan, Desain, Foto, Film, Video, Artikel, dan Webinar 2021 di UNAND"

Posting Komentar