Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER

-Lomba-
Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER
Hallo teman-temen semuanya dalam postingan kali inilah admin akan membagikan tentang adanya lomba menulis karya tulis ilmiah dimana dalam ajang agenda ini sendiri deadlinenya sampai dengan Bulan September tahun 2023 lho ya.

Pastinya dalam lomba menulis KTI ini diselenggarakan oleh HIMATEHAPE INSTIPER Yogyakarta nah bagi kalian yang mau ikutan dalam lombanya silahkan saja simak syarat dan ketentuan di bawah ini. Pastinya tips menang lomba KTI Nasional bisa kamu baca artikelnya juga lho ya.

Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER

Tema yang diangkat dalam lomba adalah sebagai berikut;
Inovasi dan Strategi Gen-Z dalam Mewujudkan SDG’s Indonesia”
Subtema Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023
  • Kewirausahaan
  • Inovasi Pangan
  • Pemanfaatan Limbah
  • Bioenergi

Syarat dan Ketentuan Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER

  1. Peserta yang bisa mendaftar dalam lomba ini merupakan mahasiswa aktif tingkat Strata (S1) se- Pulau Jawa yang dibuktikan dengan kepemilikan kartu tanda mahasiswa (perwakilan).
  2. Peserta mengikuti LKTI secara tim yang beranggotakan maksimal 3 orang dengan 1 orang sebagai ketua.
  3. Peserta wajib membayar biaya pendaftaran sesuai dengan opsi. Dimana untuk Gelombang I ( 1 Agustus 2023 - 20 Agustus 2023) HTM : Rp. 50.000/Tim sedangkan untuk Gelombang II (21 Agustus 2023 – 15 September 2023) HTM : Rp. 75.000/Tim
  4. Hasil karya merupakan karya orisinil gagasan ataupun hasil penelitian dan bukan hasil plagiat serta belum pernah dipublikasikan pada berbagai media (media sosial, media cetak dan kompetisi lainnya).
  5. Setiap peserta hanya diperkenakan untuk mengirimkan satu karya tulis ilmiah.
  6. Seluruh peserta wajib memfollow akun Instagram @Himatehapeinstiper dan @thpinstiper dan akun TikTok @Himatehapeinstiper.
  7. Peserta mengumpulkan karya tulis ilmiah melalui link pendaftaran dalam format (.pdf) dengan format nama file adalah : LKTI_Asal Universitas/Institut_Kode Subtema_Nama Ketua
  8. Segala bentuk plagiarisme akan didiskualifikasi dari perlombaan.
  9. Seluruh karya tulis yang dikompetisikan dalam kompetisi ini akan menjadi milik panitia, sehingga panitia memiliki hak untuk mempublikasikan karya dengan tetap mencantumkan nama penulisnya.
  10. Keputusan juri dan panitia bersifat mutlak, tidak dapat diganggu gugat.
  11. Karya tulis yang dibuat juga selaras dengan subtema yang dipilih
  12. KTI ditulis dengan menggunakan Bahasa Indonesia baku dan sesuai dengan kaidah yang berlaku.
  13. Kriteria penilaian yang diambil dari hasil karya yang dibuat mencakup, Analisis Kesenjangan dengan meliputi, kesesuaian dan ketepatan indikator yang dipakai dalam melakukan analisis, program dan kegiatan penelitian, kebaruan, kebermanfaatan, dan prospek pengembangan.
  14. Sedangkan untuk Technical Meeting Bagi peserta yang lolos seleksi Naskah akan diundang untuk melaksanakan technical meeting. Technical Meeting 1 dilakukan pada tanggal 29 September 2023 dan Technical Meeting 2 pada tanggal 2 Oktober 2023 melalui video conference yang bertujuan untuk memberi penjelasan kepada peserta mengenai ketentuan presentasi.
  15. Jadwal lomba 2023 bisa juga kalian cek disini saja ya

Hadiah Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER

  • Juara I : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Juara I
  • Juara II : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Juara II
  • Juara III : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Juara III
  • Harapan I : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Harapan I
  • Harapan II : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Harapan II
  • Harapan III : Uang Pembinaan + Thropy + E-Sertifikat Harapan III
  • Semua Peserta akan diberikan E-Sertifikat melalui e-mail masing-masing kelompok.
Itulah saja informasi yang bisa admin bagikan pada kalian tentang adanya lomba karya tulis ilmiah mahasiswa di Tahun 2023 untuk para mahasiswa/i yang ada di Pulau Jawa. Semoga saja bisa berguna lho ya bagi kalian semuanya.
Kompetisi 2024

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lomba Karya Tulis Ilmiah 2023 di INSTIPER"

Posting Komentar